Open file archive tiba-tiba muncul Signature Error

Kondisi pada masalah di bawah adalah server email dan server archive terpisah…

Hati-hati dengan template lotus domino yang baru versi 8. Kalau misalnya user mau archive sendiri emailnya (user ybs sudah menggunakan template lotus domino 8 ) maka archive filenya yang ada di server archive akan langsung kerubah otomatis templatenya menjadi versi 8. Sehingga user ybs jika membuka file archivenya akan terjadi error signature.
Jika proses archiving dilakukan sendiri oleh server email utama maka tidak akan terjadi masalah (please correct me if i am wrong), meskipun user menggunakan template domino 8 sedangakan acrhivenya menggunakan template domino 7.

Solusi untuk masalah di atas :
Jika menemukan gejala tersebut (khusus user yang menggunakan template 8). Perhatikan cara berikut :

1. Cek design template user ybs pada server archive apakah STRDMail8?
2. Jika ya, ganti design di mail archive user ybs menjadi “dwa7”
3. di console ketik “l design -f archive\file archive user.nsf”
4. Jika muncul tulisan proses design berarti proses sampai step ini benar.
5. Dicoba lagi seharusnya sudah langsung benar.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.